Jaman sekarang mungkin gak ada yang gak punya facebook, yang gak punya facebook ngaku dah.. angkat tangan sekarang. Di indonesia sendiri pengguna facebook banyak sekali, sengaja tidak disebutkan jumlah nya karena memang tidak tahu pastinya. Seiring dengan banyaknya penggunanya maka tingkat kejahatan yang bisa di lakukan juga banyak juga, seperti kata bang Napi kalau kejahatan terjadi karena banyaknya kesempatan.
Yang sering terjadi adalah pembobolan email dan password akun facebook kita, bagaimana hal itu bisa terjadi ? Salah satu cara hacker menembus account kita adalah dengan cara menebak password. Hacker menggunakan script yang dapat memasukkan puluhan password tiap detik untuk mencoba masuk ke dalam account kita. Beberapa sumber mengatakan kalau para cracker mempunyai tiga macam cara untuk membobol facebook kita.
Yang pertama adalah Brute force attack, yaitu dengan mencoba semua kombinasi, mulai dari aaaa sampai zzzz, sampai beberapa karakter. Yang kedua Dictionary attack, yaitu dengan menebak menggunakan kata-kata dalam kamus, dan dikombinasikan dengan angka-angka atau karakter. Dan yang ketiga Personal information attack, dengan cara memasukkan data-data pribadi seperti nomor telepon, tanggal lahir, nama pacar, kode pos, dan sebagainya. Sekali lagi mereka menggunakan script untuk melakukan hal itu.
Untuk cara yang ketiga ini yang saya kira paling gampang dalam pembobolan, hayo ngaku.. siapa diantara kalian yang memakai password tanggal lahir ? atau nama pacar ? atau bahkan tanggal lahir pacar. Atau mungkin kombinasi dari ketiganya ? Para cracker akan sangat cepat sekali membobol password kita jika kita menggunakan kombinasi tersebut. Ingat sekali lagi bahwa para cracker menggunakan script untuk melakukan hal ini.
Selain kombinasi tanggal lahir dan nama, beberapa kombinasi seperti 123456, qwerty, asdf, ini karena mudah sekali orang mengetik kombinasi ini di keyboard. Kata password, mypassword, dan lain-lain yang menggunakan kata-kata dalam kamus (semua bahasa).
Setelah mengetahui bagaimana cara membobol password facebook pasti anda sudah mengetahui gambaran bagaimana mencegah supaya kita tidak terjadi tersangka kasus hack facebook, tips yang bisa saya berikan adalah : membuat password yang kuat dan sulit ditembus hacker. Cukup simple.
Dan untuk membuat password yang kuat setidaknya anda menyertakan beberapa syarat berikut :
1.) Merupakan kombinasi dari huruf besar, huruf kecil,
nomor, dan karakter.
nomor, dan karakter.
2.) Panjang lebih dari 10 karakter.
3.) Tidak menyertakan kata-kata dalam kamus.
4.) Bahkan jangan gunakan password yang sama dalam
setiap akun lainnya misalnya email, atau bahkan
internet banking anda.
setiap akun lainnya misalnya email, atau bahkan
internet banking anda.
nah.. itulah beberapa tips dan pengetahuan seputar download anti virus terbaru 2010 - 2011 yang marak sekali terjadi.
0 komentar:
Posting Komentar